Eyeshadow Frozen
Persiapkan daerah mata yang sebelumnya sudah diaplikasikan foundation dan powder. Untuk membuat Eyeshadow Frozen yang kita gunakan adalah warna putih silver dan biru. Untuk kesan glamour bisa tambahkan gliter, bulu mata fashion dan asesoris mute.
Berikut ini step by step nya:
1. Aplikasikan #NYX Jumbo Milk ke kelopak mata dan sekeliling bagian mata (dahi dekat alis, bawah mata dan pelipis) kemudian baurkan
2. Aplikasikan eyeshadow gliter #MAC putih keperak-an ke setengah bagian kelopak mata
3. Aplikasikan eyeshadow #Sephora biru muda agak melebar membentuk sudut mata
4. Aplikasikan eyeshadow #Sariayu biru tua membentuk sudut mata bagian dalam area sudut mata #Sephora biru muda
5. Aplikasikan gliter yang ukurannya lebih kasar pada sekeliling mata. Untuk bagian alis bisa disamarkan dengan #NYX Jumbo Milk
6. Untuk finishing, tambahkan bulu mata fashion warna biru, dan asesoris batu-batuan untuk menyempurnakan Eyeshadow Frozen yang indah dan glamour
Tidak ada komentar:
Posting Komentar